Kamis, 19 September 2013

KEKUATAN SABAR

Sewaktu saya sedang membaca Alquran pada suatu hari tiba-tiba saya menemukan beberapa ayat yang membuat saya tertarik untuk mempelajarinya. Ayat tersebut menerangkan tentang keutamaan kesabaran orang beriman dalam perang. Tapi walaupun begitu, dalam pikiran saya Alquran tidak diturunkan hanya untuk satu masa saja. Tentutnya ayat tersebut masih berlaku sampai sekarang dan juga untuk kita walaupun sekarang kita semua tidak dalam keadaan berperang. Begitulah Alquran mempunyai makna yang sangat global. Terlintas dalam pikiran saya bahwa perang itu terkonotasi pada berusaha dan bertahan dalam derita. Sehingga saya memaknainya sebagai sabar dalam berusaha dan menghadapi penderitaan.

Ayat-ayat tersebut adalah dua ayat dari Surat Al Anfal ayat 65-66 yang artinya sebagai berikut :
"Hai Nabi, kobarkanlah semangat para mukmin itu untuk berperang. Jika ada dua puluh orang yang sabar di antara kamu, niscaya mereka dapat mengalahkan dua ratus orang musuh. Dan jika ada seratus orang (yang sabar) di antaramu, mereka dapat mengalahkan seribu daripada orang-orang kafir, disebabkan orang-orang kafir itu kaum yang tidak mengerti (65). Sekarang Allah telah meringankan kepadamu dan Dia telah mengetahui bahwa padamu ada kelemahan. Maka jika ada di antaramu seratus orang yang sabar, niscaya mereka dapat mengalahkan dua ratus orang; dan jika di antaramu ada seribu orang (yang sabar), niscaya mereka dapat mengalahkan dua ribu orang dengan seizin Allah. Dan Allah beserta orang-orang yang sabar (66). (QS. Al Anfal :65-66).

Dari ayat pertama, saya mengambil sebuah konotasi sebagai berikut : orang yang sabar adalah kita dan orang-orang kafir adalah persoalan/penderitaan yang kita hadapi. Jadi jika kita rinci dari ayat ini 20 : 200 dan 100 : 1000 maka kita perbandingannya adalah 1 : 10. Artinya jika yang tidak sabar hanya bisa menghadapi masalah sabanyak 1 saja maka orang yang sabar akan mampu menghadapi masalah sebanyak 10. Itulah kekuatan sabar.

Pada ayat kedua, Allah membandingkan 100 : 200 dan 1000 : 2000 artinya jika diperkecil lagi maka perbandingannya adalah 1 : 2. Satu orang yang tidak sabar hanya bisa menghadapi satu masalah dan satu orang yang sabar bisa menghadapi dua masalah. Hal ini berbeda dari ayat di atas. Pada ayat ini ada kata-kata "Dia mengetahui bahwa padamu ada kelemahan". Sehingga dapat disimpulkan bahwa jika orang yang kuat dan sabar maka perbandingan dengan orang yang tidak sabar 1 : 10, sedangkan orang yang lemah dan sabar maka perbandingannya adalah 1 : 2. Begitu hebatnya kekuatan yang dimiliki oleh orang yang bersabar.


Hal-hal seperti di atas dapat benar-benar terjadi jika kita bisa bersabar dengan benar. Selain itu, semua itu bisa terjadi karena satu hal yaitu karena Allah bersama mereka (orang-orang yang sabar) dan mereka merasa bahwa Allah bersama mereka dan mereka yakin bahwa Allah bersama mereka. Mereka yakin Allah bisa meringankan beban mereka seberat apapun. Inilah kuncinya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar